Karanganyar – Kwartir Daerah (Kwarda) Karanganyar mengadakan orientasi Kepanduan Hizbul Wathan (HW) virtual melalui via zoom. Zoom yang di ikuti oleh tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kabupaten Karanganyar, dari kegiatan tersebut mendapatkan partisipasi yang sangat baik hingga room zoom penuh serta kegiatan di tayangkan di via YouTube. Tak hanya daerah Karanganyar yang berpartisipasi akan tetapi luar daerah yaitu Klaten dan Semarang ikut serta dalam kegiatan Orientasi Kepanduan HW. (14/07/21)
Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan HW kepada siswa-siswi baru, selain itu untuk mengenalkan HW kegiatan ini juga bertujuan untuk dakwahnya HW di Muhammadiyah. Muh.Taqwim selaku ketua Kwarda Karanganyar menyampaikan tentang perkaderan di Muhammadiyah dan menegaskan bahwa HW tidak ada paksaan dan tidak ada partai politik.
“Kepanduan HW itu tidak ada paksaan siapa saja yang mau bergabung di Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan selain itu HW juga tidak berbau politik tujuan HW salah satunya dapat memiliki kader di Muhammadiyah yang sesungguhnya,” ujar beliau.
Joko Santoso sebagai Sekretaris Kwarda Karanganyar menyampaikan serunya berkepanduan yang bukan seperti sains yang di hafal dan di catat seperti matematika.
“Di dalam Kepanduan HW bukan hanya sebuah sains yang harus kita dihafalkan di catat seperti matematika akan tetapi kepanduan adalah kegiatan yang menyenangkan dan bisa mengubah karakter kita,” ujar beliau.
Untuk memanfaatkan kesempatan yang emas ini tak lupa Dewan Sugli Daerah Karanganyar mempromosikan open recrutmen anggota baru bagi tingkat SMA/SMK bisa dapat untuk mendaftarkan dirinya. Wildan Nazal sebagai ketua DSD karanganyar berharap kegiatan HW Karanganyar tidak berhenti walau di masa pandemi.
“Harapan saya dapat menjalin silaturahmi dengan qobilah-qobilah di karanganyar, walau di era pandemi jangan berhenti untuk berkepanduan,” ujar beliau. (Eva)